Penasaran sama podcast Indonesia yang lagi hits? Soalnya, kamu lagi perlu inspirasi bangun channel baru sebagai podcaster, ya?

Tenang, kami sudah kumpulkan daftar podcast terbaik di sini. Tanpa ribet cari sendiri, kamu bisa pelajari kenapa konten mereka keren dan jadi podcast terkenal di indonesia. Yuk, lanjut!

15 Podcast Indonesia Terbaik 2025 yang Inspiratif

Ini dia podcast Indonesia terbaik yang lagi hits di Spotify dan Apple Podcasts:

1. RJL5

  • Genre: Horor, Sejarah, Budaya
  • Host: Fajar Aditya
  • Rating: 4,6 dari 5

Di YouTube, RJL5 “baru” punya 5.4 juta subscriber. Masih kalah sih dari Nadia Omara yang 13.7 juta. Tapi buat podcast Indonesia horor, RJL5 tetap juaranya.

RJL5 datang sebagai podcaster Indonesia yang unik. Di tiap episode, ada saja yang membuat merinding dari cerita mistis mereka. Episode 357 soal kantor seram di Jaksel, salah satunya.

Fajar Aditya sebagai host memang jago mengemas urban legend dengan lebih menarik. Lulusan Antropologi ini jeli membuat alur storytelling dari narasumber jadi lebih berbobot.

Yang inspiratif, banyak episode RJL5 yang viral sebagai podcast seru. Bahkan, ada yang jadi film bioskop berjudul Pengantin Setan, lho.

2. Suara Berkelas

  • Genre: Self Help, Pendidikan, Karir
  • Host: Bilal Faranov
  • Rating: 4,9 dari 5

Dari ustadz sampai profesor, siapa saja bisa jadi tamu di channel ini. Topiknya mulai dari literasi keuangan, kesehatan, karir, sampai beragam topik self-help.

Tak heran kalau Suara Berkelas jadi salah satu podcast Indonesia yang trending di Spotify.

Dan yang membuatnya makin keren, rating podcast ini hampir sempurna, lho. Artinya, semua pendengarnya suka dan merasa semua isinya bermanfaat.

Kontennya fokus ke memberikan asupan buat upgrade diri dengan gaya bahasanya ringan dan mudah dicerna, jadi ilmu yang ‘berat’ pun terasa asyik buat disimak.

3. Gue Punya Cerita

  • Genre: Kisah Nyata, Horor, Romantis, Kisah Hidup
  • Host: Bang Kibo
  • Rating: 4,8 dari 5

Suara Berkelas jadi podcast Indonesia top karena topiknya bermanfaat buat pendengar. Nah, kalau Gue Punya Cerita pendekatannya beda lagi.

Pertama, orang Indonesia suka sama cerita, kan? Jadi, kalau mau kasih info atau pesan moral lewat cerita itu langkah jitu.

Kedua, gaya bahasanya santai, dan semua kejadian di dalamnya bisa buat siapapun pendengar podcast terbaik ini langsung merasa relate.

Belum lagi, cerita lucu, absurd, dengan tema unik seperti Culture Shock, Petaka Teman Online. Itu semua makin membuat Gue Punya Cerita jadi salah satu podcast terkenal di indonesia.

4. Podkesmas

  • Genre: Komedi, Obrolan
  • Host: Surya Insomnia, Ananda Omesh, Imam Darto, Angga Nggok
  • Rating: 4,9 dari 5

Pakai nama plesetan dari Puskesmas biar orang langsung ngeh? Wah, itu trik dari podcast terbaik di Indonesia ini buat menarik perhatian. Dan berhasil, kok.

Pendengar PODKESMAS (Podcast Kesehatan Masyarakat) di Spotify, Apple Podcast, atau Noice cukup banyak. Padahal isinya bukan obrolan kesehatan, malah terkesan ngalor-ngidul.

Apa podcast seru ini cuma modal nama beken Surya Insomnia, Ananda Omesh, Imam Darto, sama Angga Nggok? Pastinya bukan. Soalnya di tiap episode emang selalu ada obrolan asyik kok.

Buat Podcaster pemula, ini bisa jadi inspirasi kalau ngobrol santai sama temen juga bisa jadi konten podcast yang banyak disukai.

5. Risyad and Son

  • Genre: Konspirasi, Misteri, dan Komedi
  • Host: Ahmad Risyad, Ali, Anderson Nico
  • Rating: 4,7 dari 5

Ibu Negara Terjahat di Dunia, Pintu Yajuj Majuj Terbuka. Topik-topik edgy, misterius, atau tabu seperti inilah yang membuat pendengar Spotify gatal buat klik.

Dan itulah salah satu daya tarik podcast Indonesia ini. Selain itu, keseruan dari host-nya, Risyad dan Ayah, makin membuat semua topik yang dibahas terdengar seru.

Oh ya, salah satu podcast terbaik ini konsepnya bukan cuma audio, tapi vodcast. Soalnya, banyak penjelasan dan diskusinya pakai visual.

Buat kamu yang mau jadi podcaster, ini bisa jadi ide. Tentukan dulu mau bawakan podcast kamu seperti apa. Soalnya, itu penting buat konten kamu nantinya.

6. Podcast Raditya Dika

  • Genre: Komedi, Self-Development
  • Host: Raditya Dika
  • Rating: 4,9 dari 5

Wah, kalau podcaster ini sih dedengkot content creator Indonesia. Jadi kalau dia buat channel dan jadi salah satu podcast Indonesia terbaik dan masuk Top 10 Spotify 2025 , tak ada yang heran.

Dimulai dari blogger dan penulis buku best-seller seperti Marmut Merah Jambu, Raditya Dika memang content creator multitalenta dan tentunya podcaster papan atas.

Mau ngobrol sama bos Google Indonesia? Bisa. Mau stand up? Juranya. Mau ngegosip sama artis? Tak ada masalah. Wawancara sama tokoh keren memang salah satu andalannya.

Intinya, konten di chanel podcast Raditya itu beragam dan bisa jadi inspirasi juga bahwa kamu bisa mulai di satu niche dan melebarkan topik ke niche lain asal sesuai sama branding kamu.

7. Malaka

  • Genre: Isu Sosial
  • Host: Cania Citta, Coki Pardede, Ferry Irwandi
  • Rating: 4,9 dari 5

Podcast Indonesia ini sekilas mirip Risyad and Son, ya. Topiknya lumayan berani dan banyak bicara isu sosial sama pendidikan di Indonesia.

Mulai dari bullying, cara belajar, idealisme seniman, sampai diskusi soal nuklir ada semua di podcast seru yang baru muncul dua tahun lalu.

Ini salah satu podcast terbaik di Indonesia yang jadi perhatian karena host-nya. Ada Cania Citta, Coki Pardede, Ferry Irwandi dengan latar belakang dan keahlian beda-beda.

Apa inspirasi dari podcast ini? Podcast tak harus sendirian. Pelajari cara Malaka menentukan topik, mencari bintang tamu, dan memilih host untuk tiap episode podcast mereka.

8. Lentera Malam

  • Genre: Horor, Cerita Mistis
  • Host: Jamal dan Adhit
  • Rating: 4,5 dari 5

RJL5 itu lebih ke konten podcast horor yang terkait budaya. Nah, kalau Lentera Malam fokusnya ke cerita horor yang kadang personal banget. Apartmen Iblis Malaysia, jadi contohnya.

Buat yang suka cerita horor otentik, Lentera Malam bisa jadi pilihan. Dan kalau kamu juga podcaster yang mau masuk ke niche horor, podcast Indonesia ini bisa jadi inspirasi.

Spotify, YouTube, sama Apple Podcast jadi platform andalan podcast terbaik ini. Uniknya, di Spotify, channel ini masuk kategori History, tapi di Apple Podcast dianggap True Crime.

Apapun itu, ini jadi pesan buat kamu kalau mau jadi YouTuber podcast Indonesia yang trending, kamu perlu ada di banyak platform sekaligus.

9. Kita dan Waktu

  • Genre: Storytelling, Kehidupan, Puisi
  • Host: Hello Bagas
  • Rating: 4,9 dari 5

Exist di semua platform podcast memang bisa membuat views naik. Tapi bisa membuat kamu burnout juga. Nah, Kita dan Waktu bisa jadi contoh bagaimana mengatur tenaga dan waktu.

Setelah 58 episode menemani pendengar Apple Podcast, Hello Bagas memilih fokus di Spotify, dan terus datang dengan cerita-cerita soal cinta dan hubungan antar manusia.

Dengan rating 4,9, tak bisa dipungkiri kalau pendengar suka podcast Indonesia ini. Padahal topiknya ringan. Idenya juga tal perlu dicari-cari, mengalir saja.

Justru itulah yang membuat tiap episode Kita dan Waktu keren. Belum lagi, suara lembut Bagas membuat cerita-cerita percintaan itu jadi syahdu, kontemplatif, dan kadang penuh sembilu.

10. Close the Door

  • Genre: Wawancara, Isu Terbaru, Hiburan
  • Host: Deddy Corbuzier, Praz Teguh
  • Rating: 4,5 dari 5

Deddy Corbuzier adalah orang di balik Close the Door. YouTuber podcast Indonesia ini tak perlu banyak diceritakan lah, ya. 25,1 juta follower di YouTube sudah jadi bukti nyata popularitasnya.

Kelebihan dari podcast Indonesia ini adalah kemampuannya mengundang tokoh-tokoh inspiratif dari berbagai kalangan, mulai dari politisi, pengusaha, sampai selebriti.

Diskusi yang mendalam dan gaya wawancara khas Deddy membuat penonton betah mengikuti setiap episode.

Nah, sebagai Podcaster, kamu bisa belajar tentang bagaimana tetap menjadikan tiap guest menjadi pusat dari konten.

11. Podcast Seminggu

  • Genre: Komedi, Cerita
  • Host: Awwe dan Pican
  • Rating: 5 dari 5

Rating Spotify yang sempurna itu menunjukkan kalau Podcast Seminggu memang salah satu podcast Indonesia terbaik.

Awwe sama Pican, yang sudah kamu kenal dari stand-up, berbagi cerita-cerita santai dan lucu soal kehidupan sama tamu-tamu keren mereka.

Format percakapannya natural, penuh tawa dan chemistry antara host-nya benar-benar asli. Entah itu di episode dengan Acho, Arya Novrianus, Isman HS, semuanya keren dan inspiratif.

Dan yang paling mencolok, kualitas suara podcast ini memang salah satu yang terbaik. Selain itu, jenis kontennya cocok buat audio podcast atau vodcast.

12. Agak Laen!

  • Genre: Komedi
  • Host: Bene Dion, Indra Jegel, Boris Bokir, Oki Rengga
  • Rating: 4,9 dari 5

Tak semua yang dimulai dari podcast harus tetap jadi podcast. Agak lain! Terbukti salah satu podcast Indonesia terbaik yang diangkat jadi film layar lebar.

Kuartet komika Boris Bokir, Indra Jegel, Bene Dion, dan Oki Rengga, jadi podcaster Indonesia di belakang channel sukses ini.

Kontennya sebenarnya obrolan santai dengan komedi absurd pakai logat khas mereka. Mulai dari pengalaman pribadi, isu sosial, sampai hal-hal random selalu bisa jadi bahan humor.

Ini menunjukkan kalau konsep yang terlalu detail di awal penting, tapi tak harus kaku. Yang utama, kamu berani mulai dulu dan terus kembangkan channel-nya.

13. GJLS

  • Genre: Komedi, Obrolan
  • Host: Rigen, Rispo, Hifdzi
  • Rating: 4,9 dari 5

GJLS, ya, Gak Jelas. Podcast Indonesia ini memang punya cara unik buat bikin konten dan ide-idenya. Sebagai podcaster, kamu bisa belajar banyak dari sini.

Obrolan santai dan lucu? Banyak podcast lain yang begitu. Topik ringan yang nyambung sama pendengar? Puluhan channel lain juga ada.

Yang keren, hampir tiap ide, bisa jadi obrolan seru. Plus, lokasi syuting tiap episode yang selalu beda jadi ciri khas. Kadang di ruang tamu, kadang di teras depan. Tak harus di studio.

Yang paling menarik, tiap episode bisa jadi konten seru buat video podcast atau audio podcast. Soalnya kualitas audionya tetap oke.

14. Mendoan

  • Genre: Horor-Komedi, Budaya Lokal
  • Host: Dono Pradana dan Agustian Pratama
  • Rating: 4,9 dari 5

Bukan. Ini bukan podcast di niche kuliner. MENDOAN (Mendengarkan Dono dan Tian) itu podcast komedi yang kental dengan nuansa lokal.

Mereka pakai bahasa Jawa Suroboyoan. Obrolannya topik viral dan kehidupan sehari-hari dengan gaya yang blak-blakan.

Podcast Indonesia ini bisa jadi ide bahwa tak selamanya bahasa pengantar dalam podcast harus bahasa Indonesia. Semuanya kembali ke target pendengar yang kamu sasar.

Yang penting, konten kamu bermanfaat, sesuai dengan audiens dan selalu konsisten dengan genre yang kamu geluti.

15. Rapot

  • Genre: Komedi,
  • Host: Tim Pendidik
  • Rating: 4,9 dari 5

Telur Ajaib Perubah Nasib, Grasah-Grush di Bulan Kesepuluh. Kamu pasti mikir, “Ini podcast tentang apa sih?”

Eh, jangan salah. Rapot itu salah satu podcast Indonesia terbaik yang sering masuk top 10 di Spotify, lho. Nah, apa yang bikin dia istimewa?

Salah satunya ya berbagai topik soal pekerjaan, pertemanan, sampai percintaan yang disampaikan dengan seru, lucu, tapi tetap inspiratif.

Nah, kalau kebanyakan YouTuber podcast Indonesia mulai dari YouTube, Reza, Anka, Radhini, dan Abigail malah mulai dari audio podcast dulu. Bagi Rapot baru muncul di YouTube kemudian.

Tips Biar Channel Barumu Bisa Jadi Podcast Seru

Buat kamu yang baru mulai podcast, ini dia tips biar channelmu makin asyik dan banyak audiens:

  • Pilih platform podcast-mu — Mau exist di semua platform? Ide bagus. Tapi sesuaikan dengan konten kamu. Posting otomatis di banyak platform sekaligus memang bisa pakai aplikasi content creator. Tapi, kalau kamu belum yakin, mulai saja dari platform populer seperti Spotify.
  • Manfaatkan fitur aplikasi podcast — Di Spotify, kamu bisa dapat fitur analitik audiens yang detail. Kalau di Apple Podcast, ada fitur enhance dialogue. Semua fitur ini bisa membantu kamu membangun channel dan membuat konten terbaik bagi audiens.
  • Temukan komunitas — Mau bangun podcast sendiri? Boleh. Tapi biar cepat dikenal, gabung saja sama komunitas podcaster di niche sama. Di situ, kamu bisa dapat ide konten baru atau bahkan collab buat genjot views dan followers.
  • Perkuat wawasan storytelling — Kalau kamu buat podcast sendiri, storytelling yang kuat itu penting. Dan buat podcast wawancara, menata narasi dari narasumber juga perlu skill sendiri.
  • Buat Mini Series — Membuat episode lepas kurang mendorong kamu punya konten baru lagi. Beda dengan mini series. Podcaster pemula akan tertantang untuk terus membuat konten baru.
  • Silence Management — Tak semua genre podcast harus seru seperti Podcast Seminggu. Kadang diam sebentar dan mengatur obrolan bisa membuat konten jadi keren. Kita sama Waktu bisa jadi contoh podcast terbaik yang pakai teknik ini.
  • Pelajari clickbait — Tujuan ngonten itu biar banyak pendengar, kan? Nah, teknik clickbait yang pas bisa bantu kamu. Judul seperti “Tempat Terlarang di Dunia” atau “Saya Hampir Mati di Gunung Salak” pasti membuat penasaran dan membuat mereka untuk klik.

Sudah Tahu kan Podcast Terbaik Indonesia?

Podcast Indonesia bukan cuma didominasi channel besar seperti Close the Door atau Podcast Raditya Dika. Di Top 10 Spotify 2025, bahkan ada Gue Punya Cerita, RJL5, dan Waktu dan Kita.

Kamu sudah tahu kenapa mereka jadi podcast Indonesia terbaik, kan? Sekarang giliran kamu. Bangunlah channel podcast seru yang disukai orang dan terus berkarya sebagai content creator.

Kalau mau sambilan dapat uang dari konten, jangan tunggu sponsor dulu. Dengan gabung Gank, kamu bisa langsung terima donasi fans, buat membership, dan jualan merchandise. Mau?

Share.
Leave A Reply

Gank is a content membership platform that helps content creators accept tips, sell goods and services, and manage memberships.

© 2025 ALL RIGHTS RESERVED by Gank.
Exit mobile version